Welcome to Our Website   www.majalahbuser.com
copyright @ 2011 - 2018 majalahbuser.com
Kediri -- majalahbuser.com, Pemerintah Kabupaten Kediri melalui Dinas Sosial menggelar kegiatan Sosialisasi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra) tahun 2018.

Kegiatan yang bertempat di Gedung Bagawanta Bhari (7/6) ini, dimulai pukul 10:00 WIB.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kab. Kediri, Supoyo, SH, MSi, Kepala Dinas Sosial Kab. Kediri, Sugeng Waluyo, SP. MM, Kepala BNI 46 Kediri, Kepala SUB Drive Bulog Kediri, Kepala SKPD Kab. Kediri, Camat se-Kab Kediri, Kepala Desa se-Kab. Kediri, serta koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan Kabupaten Kediri.

Bantuan (BPNT) dan (Bansos Rastra) merupakan suatu upaya Pemerintah untuk melindungi dan membantu masyarakat kurang mampu.

“Bantuan tersebut sangat berguna untuk meningkatkan ketahanan pangan seluruh masyarakat. Tidak itu saja, hal ini juga tetap berkenaan dengan penyaluran dan pelaksanaan bantuan tersebut," kata Sekda Supoyo, membacakan sambutan Bupati Kediri dr. Hj. Haryanti Sutrisno.

Sistem untuk mendapatkan bantuan tersebut saat ini sudah melalui Kartu Kombo (fitur tabungan dan uang elektronik) serta Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Dalam pelaksanaannya, Pemerintah Kabupaten Kediri bekerja sama dengan BNI 46 dan Bulog Kediri. Kepala BNI 46 Kediri mengatakan pihaknya tetap jemput bola dalam melayani BUMDES untuk seluruh masyarakat mengenai pendaftaran dan lain-lain.

“Memang sudah menjadi komitmen kita bersama-sama untuk maju agar masyarakat tarakomodasi dengan guna mendapatkan bantuan tersebut," ucapnya.

Beberapa hal yang dilakukan untuk menyukseskan program ini diantaranya mematuhi pedoman umum BPNT, menjalin koordinasi dengan pihak terkait, mempersiapkan langkah-langkah apabila mengalami kendala, serta memberikan informasi yang benar kepada masyarakat penerima bantuan agar tidak terjadi kesalahpahaman.

Diharapkan setelah diadakannya sosialisasi ini, masyarakat akan mandapatkan ketahanan pangan yang lebih berkualitas yang mudah dijangkau. (Kominfo/Adv)
Jum'at, 22 Juni 2018

Pemkab Kediri Sosialisasikan Bantuan Rastra Untuk Masyarakat
      Berita Nasional :

       Berita Daerah