Welcome to Our Website   www.majalahbuser.com
copyright . 2015 @ majalahbuser.com
Kediri -- majalahbuser.com, Rabu (13/9) sebanyak 46 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kediri melalui Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Kediri dilantik, ada juga yang promosi menduduki jabatan definitive ada juga yang rolingan atau pertukaran Pejabat untuk menempati kekosongan jabatan.

Bupati Kediri dr.Hj. Haryanti Sutrisno didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Kediri H. Supoyo, SH, M.Si dihadiri Kepala SKPD Se Kabupaten Kediri juga Camat Se Kabupaten Kediri. dalam sambutannya Bupati Kediri menyampaikan selamat bekerja kepada pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas pada Pemerintah Kabupaten Kediri di Ruang Kilisuci Pemerintah Kabupaten Kediri.

Pelantikan ini saya anggap sebagai hal penting, yang harus dilakukan khususnya dalam rangka meningkatkan kinerja organisasi, guna mempercepat pencapaian visi dan misi Pembangunan serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Proses promosi dan pengisian jabatan dalam organisasi birokrasi, selain sebagai bentuk pembinaan dan pengembangan karier ASN (Aparatur Sipil Negara) juga diharapkan mampu menumbuhkan semangat kerja, memperkuat kompetensi dan kafasitas aparatur dalam pelaksanaan tugas.

Lebih lanjut dikatakan dalam upaya peningkatan kinerja kita dituntut berdasarkan indicator dan hasil kinerja yang jelas, terukur dan bukan hanya sekedar menjalankan aktivitas rutin saja, jadi perlu adanya trobosan-trobosan baru inovasi dalam bekerja, tidak hanya copy paste saja.

"Inovasi akan kebutuhan dan keharusan supaya organisasi birokrasi tidak tertinggal, oleh kemajuan pengetahuan dan teknologi, serta tuntutan masyarakat, kemampuan Aparatur Birokrasi untuk mengaplikasikan teknologi informasi, dalam pengembangan pola dan cara kerja baru yang inovatif, guna memperlancar pelaksanaan tugas-tugas kedinasan sangatlah dibutuhkan." Terangnya.

"Pada kesempatan ini saya menyampaikan bahwa jabatan itu adalah amanat yang harus dipertanggung jawabkan, tidak hanya kepada atasan atau pimpinan tapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa. Oleh karena itu laksanakanlah tugas dengan baik, penuh dedikasi, loyalitas dan tanggung jawab. Saya berharap dalam melaksanakan tugas kedinasan tidak hanya semata-mata untuk memenuhi kewajiban saja, tetapi lebih dari itu melaksanakan tugas kedinasan sebagai bentuk pengabdian." harapnya.

"Untuk yang mendapatkan promosi jabatan saya ucapkan selamat semoga kepercayaan yang diberikan kepada saudara dapat dilaksanakan dengan sepenuh hati dan penuh tanggung jawab, bahwa semakin tinggi jabatan yang saudara emban, berarti semakin besar pula tugas dan tanggung jawabnya." Jelas Bupati Kediri.

Acara dilanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan, penandatanganan berita acara pelantikan secara simbolis dan juga penyematan tanda jabatan Camat Oleh Bupati Kediri kepada Camat Plemahan yang baru dilantik Gembong Prayitno, SE. (Kominfo/adv).

Rabu, 13 September 2017

ASN Harus Mampu Menciptakan Trobosan Baru Dalam Bekerja
Bupati Haryanti Sutrisno melantik 46 pejabat
di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kediri
      Berita Nasional :

       Berita Daerah