Kediri -- majalahbuser.com, Meriah dan penuh keceriaan. Itulah yang terlihat di area terminal SLG, Senin (14/5). Ratusan murid PAUD se-Kabupaten Kediri didampingi orang tua mereka memenuhi lokasi tersebut, guna mengikuti acara Gerakan Nasional Orang Tua Membacakan Buku (Gernas Baku).
Berbagai hiburan ditampilkan anak-anak. Satu persatu perwakilan dari PAUD baik perorangan maupun kelompok, menunjukkan kepiawaian dalam menari dan bernyanyi. Tingkah polah mereka yang lugu dan lucu mengundang senyum dan tawa seluruh hadirin.
Sementara itu, anak-anak yang lain bermain dan berlarian, tak sedikit pula yang membolak-balik buku kumpulan cerita anak PAUD.
Ketua Umum HIMPAUDI Jawa Timur Imam Mahmud, S.Sos. M.Pd yang hadir di acara ini mengapresiasi pencanangan Gernas Baku di Kabupaten Kediri.
Menurutnya, dari 74 anggota PISA (Programme for International Student Assesment), budaya membaca Indonesia berada di urutan 69. Tentu hal ini membuat miris.
"Gernas Baku ini menjadi stimulus bagi orang tua dalam menumbuhkan peran dan partisipasinya, terutama untuk meningkatkan minat baca. Harus ditumbuhkan budaya membaca pada anak-anak, dengan begitu level bangsa Indonesia akan meningkat jauh. Luangkan waktu untuk membaca, bukan membaca di waktu luang,” tegasnya.
Kebiasaan membaca juga digencarkan Dinas Pendidikan Kab. Kediri. Kadinas Pendidikan Subur Widono, S.STP, MM mengatakan saat ini pihaknya mencoba membuat jargon 18-21. Artinya, orang tua diharapkan meluangkan waktu dengan menemani anak-anak mulai pukul 18:00 – 21:00 WIB, untuk sekedar bercerita, membiasakan serta menyenangkan anak-anak dengan membaca.
Dibuka secara resmi oleh Wakil Bunda PAUD Kab. Kediri Rosyida Masykuri, kegiatan Gernas Baku tersebut diisi pula dengan penyerahan sertifikat agen penggerak Gernas Baku Bunda PAUD Kecamatan se-Kabupaten Kediri, serta penyerahan hadiah kepada 10 terbaik pemenang lomba menulis cerita Guru PAUD.
Pelaksanaan serentak orang tua membacakan buku pada anak menjadi akhir dari rangkaian kegiatan ini.
Wakil Bunda PAUD Kab. Kediri Rosyida Masykuri berkesempatan membacakan buku ‘Ayah Ibuku Hebat’ kepada sekelompok murid PAUD, diikuti oleh semua orang tua yang hadir. Buku tersebut merupakan materi parenting dan kumpulan cerita anak usia dini, buah karya guru-guru PAUD se-Kabupaten Kediri. (Kominfo/Adv)