Tulungagung -- majalahbuser.com, Pembukaan program TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) ke 101 Tahun 2018 diwilayah Kodim 0807/Tulungagung dipusatkan dilapangan Desa Kalidawir, Kecamatan Kalidawir, Tulungagung, hari Rabu tanggal 4/4.
Pembukaannya ditandai dengan pemukulan Gong oleh Danrem 081/ DSJ bersama Pjs. Bupati Tulungagung.
Pada kesempatan itu Pjs Bupati Tulungagung DR.Jarianto bertindak selaku Inspektur Upacara ( Irup ) dengan peserta upacaranya terdiri dari Personil TNI, Polri, Pemerintah Daerah, Mahasiswa serta Pelajar.
Pada kesempatan itu pula Pjs Bupati Tulungagung secara simbolis menyerahkan alat kerja diberikan kepada unsur pelaksana TMMD yang diwakili oleh Personil Kodim Tulungagung, Polres dan Linmas, serta menandatangani dokumen TMMD. Dan yang bertindak sebagai Komandan Upacara ( Danup ) Kapten Arh Mujiono yang kesehariannya menjabat Danramil Karangrejo.
Informasi yang diserap majalahbuser.com dilapangan, sasaran TMMD ke 101 ini diantaranya: pengecoran jalan sepanjang 883 Meter didesa Kalibatur, Kecamatan Kalidawir. Pembangunan Musholla didesa Kersikan, Kecamatan Tanggunggunung dan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni ( RTLH ) serta pemasangan Jamban untuk warga kurang mampu di Desa Kaligentong, Kecamatan Pucanglaban.
Pjs Bupati Tulungagung DR Jarianto ketika ditemui dilokasi stand pameran yang digelar bersamaan dengan pelaksanaan TMMD, berharap program TMMD ini dapat membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat diwilayah Kalidawir.
Disamping itu menunjukkan kepada masyarakat bahwasanya steak holder Tulungagung yaitu, Kodim, Polres dan Pemerintah Daerah selalu menyatu, dan bersama-sama dalam rangka melayani segala kepentingan masyarakat Tulungagung.
Ditempat yang sama Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Sidharta Wisnu Graha yang didampingi Dandim 0807/Tulungagung Letkol Inf Wildan Bahtiar mengatakan bahwa kegiatan TMMD ini adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan Kodam V/ Brawijaya tujuannya dalam rangka membantu dan mendukung percepatan pembangunan di Kabupaten Tulungagung.
Katanya lebih lanjut berkenaan dengan dipilihnya Kecamatan Kalidawir menjadi pelaksanaan program TMMD Tahun ini, karena hal tersebut sudah sesuai kajian dari Kodim dan Pemerintah Daerah agar supaya daerah ini tidak tertinggal pembangunannya dengan daerah lain.
Adapun sasaran TMMD yaitu membangun jalan, Musholla, RTLH dan membuat Jamban. Tujuannya supaya mereka yang dapat bantuan jamban tidak lagi membuang kotoran disembarang tempat.
Masih kata Danrem, personil yang dilibatkan dalam TMMD kali ini sangat banyak, jumlahnya berkisar 700 Orang. "Selain TNI juga melibatkan personil Polri dan warga masyarakat Tulungagung atau yang biasa disebut Tiga Pilar," tandas Danrem.
Hadir dalam upacara pembukaan saat itu antara lain, Pejabat Kodam V/Brawijaya, para Dandim jajaran Korem 081/DSJ, Pejabat jajaran Korem 081/DSJ, Forkopimda Kabupaten Tulungagung, Para Kepala SKPD jajaran Pemkab. Tulungagung serta Muspika Kalidawir, Pucanglaban dan Tanggunggunung serta Ibu-Ibu anggota Persit Kartika Chandra Kirana. (unt/adv )