Kediri - majalahbuser.com, Pemerintah Kabupaten Kediri melalui Bagian Perekonomian menyelenggarakan pasar murah dan pembagian sembako gratis. Kegiatan ini diselenggarakan di Desa Blimbing, Kecamatan Mojo, Kamis (16/5).
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Camat Mojo Sukemi, Kepala Desa Blimbing, serta jajaran Muspika Mojo dan warga Desa Blimbing.
Kepala Bagian Perekonomian, Drs. Sampurno, MM. menyampaikan kegiatan pasar murah dan pembagian sembako gratis ini bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan harga bahan pokok pada bulan Ramadhan di Kabupaten Kediri.
“Harapannya dapat membantu masyarakat, menghindati jangan sampai terjadi inflasi tinggi sehingga memberatkan masyarakat," jelasnya.
Ia pun menjelaskan, Desa Blimbing dipilih sebagai salah satu titik pasar murah karena lokasinya yang sedikit terisolir dibanding dengan yang lain, jauh dari akses pasar dan pertokoan.
“Ini merupakan wujud perhatian pemerintah dalam rgka meringkan beban di bulan puasa dan menjelang lebaran,” tambahnya.
Senada dengan Drs. Sampurno, Kades Blimbing Juwari juga mengatakan masyarakat Desa Blimbing sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini.
”Alhamdullah ini sudah kali keempat pelaksanaan pasar murah di Desa Blimbing. Karena lokasi kami yang jauh dari perkotaan, kegiatan ini sangat membantu, paling tidak mengurangi cost transport ke bawah,” terangnya.
Dari pantauan di lokasi, terlihat ratusan warga Desa Blimbing memadati pasar murah. Dengan antusias mereka berbondong-bondong berbelanja aneka kebutuhan.
Telur adalah salah satu barang yang paling diminati. Dijual dengan harga Rp.19.000/kg, total 500 kg telur ayam dalam sekejap ludes diborong warga.
Begitu juga dengan mukena di stan Dharma Wanita Kab. Kediri, laris manis dibeli untuk persiapan menyambut lebaran.
Sebelumnya, Pembagian paket sembako gratis dan pasar murah ini juga digelar di Desa Pagung Kecamatan Semen, Desa Kalipang Kec. Grogol, Desa Parang Kec. Banyakan dan Desa Joho Kec. Semen. (Kominfo/Adv)