Kediri -- majalahbuser.com, Pengembangan peternakan terus menjadi perhatian pemerintah Kabupaten Kediri. Hal ini mengingat kabupaten Kediri memiliki potensi besar di sektor peternakan.
Tercatat Kabupaten Kediri merupakan sentra peternakan sapi, peternakan ayam dan unggas. Kini pemkab kediri juga mulai mengembangkan dan membudidayakan peternakan kambing etawa dan Boer.
Bupati kediri, dr.Hj. Haryanti Sutrisno Jumat (2/3) menyerahkan bantuan alat mesin pertanian kepada unit usaha peternakan yusda rukun santoso di desa kencong kecamatan kepung.
Bantuan yang diberikan yakni alat pengolah pakan ternak, alat cukur bulu domba dan drum penyimpan pakan ternak.
Unit usaha di desa kencong dipilih karena telah berhasil membudidayakan penggemukan kambing selama satu dekade terakhir. Hasil dari usaha selama ini digunakan untuk kebutuhan anak yatim di panti asuhan yusda rukun santoso.
Muhammad nasir, pengasuh panti asuhan yusda rukun santoso, mengungkapkan berkat bantuan ibu bupati semakin mempermudah proses kerja terkait pemeliharaan kambing disini. Sebagai misal pencukuran bulu domba dulu hanya bisa dilakukan secara manual saja.
"Alhamdulillah kini punya alat cukur bulu domba. berkat alat bantuan kerja bisa lebih cepat. Dulu mencukur bulu domba memakai gunting butuh waktu 2 jam per ekor. Padahal kami memelihara 200 ekor domba. Bisa dibayangkan butuh waktu berapa lama untuk mencukur." Jelasnya.
Bupati Kediri saat berkunjung melihat dari dekat di panti asuhan yusda rukun santoso, mengapresiasi kreatifitas yang dimiliki jajaran pengasuh dalam menggali potensi. Tidak hanya dalam budidaya peternakan saja, namun juga usaha pengembangan beras organik.
"Langkah-langkah nya bagus dalam membuat unit usaha yang menguntungkan. Tentu pemkab Kediri akan mendukung lebih lanjut agar semakin berkembang." Terangnya.
"Selain bantuan alat lebih penting juga kami Bantu nantinya pelatihan budidaya kambing dan beras organik yang baik. Selain itu juga terkait pemasaran akan dibantu melalui dinas terkait." Tambahnya. (kominfo/adv)
Sabtu, 03 Maret 2018
Bupati kediri Serahkan Alat Cukur Bulu Domba
copyright @ 2011 - 2018 majalahbuser.com