Redaksi Iklan Pemasaran : Komplek Ruko Stadion Brawijaya Jl. Ahmad Yani D-6 Kediri
Telp.(0354)-7000500 Fax. 0354 – 692543 E-mail : redaksi@majalahbuser.com
copyright . 2012 @ majalahbuser.com
Kediri - majalahbuser.com, Upaya Pemerintah Kabupaten Kediri meningkatkan perekonomian dan memfasilitasi para pelaku usaha dalam memasarkan produknya, menggelar Pameran Pasar raya selama 5 hari sebagai rangkaian dalam memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Kediri yang ke 2010 dibuka oleh Wakil Bupati Kediri di Simpang Lima Gumul. Jumat ( 21/3).
Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kediri ke 2010 tahun 2014 mengusung Tema “ SAIYEG MBANGUN KEDIRI MAKMUR ” artinya bersama sama saiyek saiko proyo memberikan kontribusinya dalam memajukan kabupaten Kediri yang lebih baik.
Wakil Bupati Kediri Drs. H. Masykuri mengatakan Pasar raya merupakan ajang pertemuan antara pelaku usaha dan masyarakat untuk memperkenalkan produk produk yang ada di Kabupaten Kediri. Kegiatan tahunan dalam memperingati Hari jadi Kabupaten Kediri sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan memajukan dunia usaha di Kabupaten Kediri.
"Disamping sebagai ajang promosi dan pameran produk daerah yang meliputi produk makanan olahan, hasil industri kerajinan, dan beberapa komuditas unggulan lainnya, diharapkan dapat mendorong para investor untuk berinvestasi sehingga kedepan menjadi lebih maju serta meningkatkan kecintaan terhadap produksi daerah, karena kwalitasnya yang memiliki daya saing dan lebih baik." Tambah H. Masykuri. (ADV)
Sabtu, 22 Maret 2014
Pasar Raya – Hari Jadi Kabupaten Kediri Ke 1210