Redaksi Iklan Pemasaran : Komplek Ruko Stadion Brawijaya  Jl. Ahmad Yani D-6  Kediri
Telp.(0354)-7000500 Fax. 0354 – 692543  E-mail : redaksi@majalahbuser.com
copyright . 2011 @ majalahbuser.com
Welcome to Our Website   www.majalahbuser.com
Redaksi Iklan Pemasaran : Komplek Ruko Stadion Brawijaya  Jl. Ahmad Yani D-6  Kediri
Telp.(0354)-7000500 Fax. 0354 – 692543  E-mail : redaksi@majalahbuser.com
copyright . 2012 @ majalahbuser.com
Dalam pidato sambutannya Ganjar berkata, dalam Pilkada pasti ada yang kalah dan ada yang menang.

"Ini bagian dari demokrasi. Jadi semua harus bisa menerima kekalahan itu dengan kejernihan hati. Kini mari kita bersama sambut era baru melalui pemimpin Kabupaten Magelang yang baru ini," paparnya.
Rabu, 29 Januari 2014

Ganjar Pranowo Lantik 'ZamZam'

Magelang - majalahbuser.com. Berdasarkan Surat Mendagri nomor 131.33-263 dan 132.33-264 tahun 2014.Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melantik Bupati dan Wakil Bupati Magelang terpilih, Zaenal Arifin SIP dan HM Zaenal Arifin SH, di Pendopo drh Soepardi Komplek Setkab Magelang, Rabu (29/01).
Menurut Ganjar,  ada banyak harapan yang diberikan masyarakat Kabupaten Magelang terhadap duo Zaenal yang lebih populer dengan jargon ZamZam ini. (Zaenal Arifin SIP dan HM Zaenal Arifin SH).

Yang terpenting, pemimpin itu harus tahan terhadap segala macam kritik dan cacian. Namun diharapkan, semua itu sebagai spirit untuk membangun daerah ke arah yang lebih baik.

"Saya titip pesan saja. Karena tahun ini tahun politik, maka semua harus segera dipersiapkan agar pemilu 2014 berjalan aman dan lancar. Sebagai saran saja, segera undang seluruh parpol dan caleg, ajak nontong wayang bareng dan dialog bersama. Ini penting agar pemilu 2014 berjalan aman dan lancar," harapnya.

Mantan Anggota DPR ini meminta duo Zaenal ini segera bergerak cepat mempersiapan APBD 2014.

"Ini sudah akhir Januari, tinggal sedikit waktu untuk mengejar APBD ditetapkan. Meski demikian, APBD harus dipersiapkan lebih matang lagi. Jangan sampai terlambat, agar semua dapat terserap. Namun ada satu PR (pekerjaan rumah) yang harus juga diselesaikan oleh dua Zaenal ini. Yaitu masalah perbatasan dengan Kota Magelang," tegasnya.


Zaenal Arifin Bersyukur Akhirnya Dilantik

Zaenal Arifin, Bupati Magelang periode 2014-2019 mengaku sangat bersyukur akhirnya dilantik dirinya sebagai kepala daerah Kabupaten Magelang, Rabu (29/1/2014). Berbeda saat penetapannya sebagai pemenang Pemilihan Bupati Magelang 2013, Zaenal mengaku tidak grogi saat dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

"Yang pasti senang, mengalir sajalah rasanya. Saya tidak grogi sedikitpun, biasa saja," ujar Bupati yang kerap disapa dengan Pipin sambil tersenyum usai pelantikannya.

Bupati Zaenal Arifin yang sebelumnya menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Magelang dari PDI Perjuangan akan menjadi salah satu kepala daerah termuda dengan usia dibawah 40 tahun. Zaenal masih berusia 38 tahun.

Zaenal yang merupakan warga Daleman, Bawang, Kecamatan Pakis mengatakan, usai dilantik dia langsung mengadakan rapat koordinasi (rakor) dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Untuk program ke depan, Zaenal akan segera melaksanakan program pembangunan yang terangkum dalam visi misinya saat kampanye Pilbup.

"Yang jelas, kami akan menjelaskan delapan program prioritas yang telah kita susun dalam visi misi kami. Termasuk, pendidikan di Kabupaten Magelang bisa menjadi lebih baik lagi," kata Zaenal.

Dia mengatakan, sesuai dengan visinya, siap mewujudkan Kabupaten Magelang yang semakin semanah (sejahtera, maju dan amanah). Untuk mencapai itu, keduanya akan meningkatkan kualitas SDM dan kehidupan beragama.

Selain itu juga dengan meningkatkan pembangunan prasarana dan sarana daerah, memanfaatkan dan mengelola SDM berbasis lingkungan hidup, meningkatkan kualitas penyelenggaraan tata kelola pemerintahan yang baik dan demokratis.

"Terpenting adalah meningkatkan keamanan dan ketentraman masyarakat,"jelasnya. (hm/herlit)
      Berita Daerah  :

      Berita Nasional :

Ganjar Pranowo Lantik 'ZamZam'