copyright . 2015 @ majalahbuser.com
Tulungagung -- majalahbuser.com, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) se Kabupaten Tulungagung menyelenggarakan Peringatan HUT PGRI ke 71 dan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2016 di Ballroom Crown Victoria Hotel Tulungagung.
Kegiatan yang berlangsung Sabtu, 17 Desember 2016, dihadiri Bupati Tulungagung Syahri Mulyo, SE, Msi dan Wakil Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo MM.
‘’Selamat HUT ke 71 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2016. Terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas dedikasi komitmen dan segala upaya yang telah dilakukan oleh guru dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa,’’ demikian disampaikan Bupati Tulungagung Syahri Mulyo, SE, Msi.
Guru memiliki peran yang amat mulia dan amat strategis. Berbanggalah menjadi seorang guru karena masa depan bangsa ini salah satunya ada ditangan pendidik disekolah-sekolah , di sanggar-sanggar kita akan menentukan masa depan bangsa .
Sugiarno Ketua PGRI Kabupaten Tulungagung menjelaskan, PGRI lahir pada tanggal 25 Nopember 1945, tepat 100 hari Indonesia merdeka. Puluhan organisasi guru berkongres dan bersepakat , berhimpun membentuk satu-saatunya wadah organissi guru dengan nama Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Dalam rangka HUT PGRI dilakukan beberapa kegiatan antara lain, senam,upacara, bedah rumah dan acara lainnya. (humas/adv)
Kamis, 22 December 2016
Bupati Tulungagung: Guru Miliki Peran Mulia dan Strategis