Tak heran bila acara yang diadakan di area parkir AIM Artos mall, itu mendapat antusias yang luar biasa dari warga Magelang dan sekitarnya.
Dengan donasi tiket Lima Belas Ribu Rupiah, acara yang disponsori oleh, PKPU (Lembaga Kemanusiaan Nasional), PMI, Artos Mall, Media sukses lighting, Rebel Cinema, Rebel Nation, Panjiwo Ayam Kosek, Faust, Ajhi Saka Prod,Serayu Grafika, Grand Artos Hotel Aerowisata, Mega Cafe Bayeman, Rendezvouz Studio,berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp.10.600.000,-.
Tak kurang 11 band pendukung disiapkan dalam acara tersebut. Cavery band, New Butterfly, Lapiez Legiet, Striker, Jupiter Shop, Lapena, Happy Summer, Bloodydie, Hey Lauren, Morbitual, Nancy, dan Akar.
"Kami sengaja menampilkan banyak band pendukung, selain memberikan kesempatan untuk mengekspresikan band mereka, kami mencoba memberikan empati dan simpati yang kami punya" lanjut Rony.
Selain sangat ramai, acara yang dimulai pukul 15.00 WIB tersebut mampu menghipnotis para penggemarnya masing-masing.
"Banyaknya band pendukung mungkin menjadi salah satu penyebab suksesnya acara ini, masing-masing band mempunyai penggemar sendiri-sendiri jadinya ya meriah sekali acaranya" kata Fajar yang rela datang dari Temanggung hanya untuk menyaksikan band idolanya.
"Saya penasaran pingin liat penampilan langsungnya Cavery band, karena saya pernah liat di youtube" tambah ABG ini dengan semangat. (hm/herlit)