Welcome to Our Website   www.majalahbuser.com
Redaksi Iklan Pemasaran : Komplek Ruko Stadion Brawijaya  Jl. Ahmad Yani D-6  Kediri
E-mail : redaksi@majalahbuser.com
copyright . 2015 @ majalahbuser.com
Kediri - majalahbuser.com, Kabar tak sedap tersiar di lingkungan DPRD Kota Kediri, pasalnya Ketua Komisi C, Reza Darmawan, anggota Fraksi Amanat Nasional, dikabarkan memilih menyalurkan hobinya nonton balapan Moto GP langsung di Sirkuit Sepang Malaysia.

Padahal hingga hari ini banyak pekerjaan yang harus diawasi diantaranya proyek gorong – gorong dan anggaran PAK yang belum juga cair.
Selasa, 27 Oktober 2015

PAK Tak Kunjung Cair Ketua Komisi C Nglencer
Ketua Komisi C, Reza Darmawan  (X)
saat sidak proyek gorong–gorong.(nanang)
X
Kabag Humas dan Protokol, Apip Permana membenarkan jika hingga saat ini, Pemerintah Kota Kediri sangat mengharapkan segera pencairan.

Rasa kebersamaan dan kekompakan di kalangan Lembaga Legeslatif seolah kian pudar seiiring dengan sejumlah isu yang berkembang makin tak sedap. Mulai dari isu sejumlah kendaraan dinas merupakan aset DPRD Kota Kediri yang belum dikembalikan, rencana dikocok ulang alat kelengkapan dewan hingga janji dewan untuk merekomendasikan penghentian proyek gorong – gorong pada 20 titik di sejumlah jalan protokol.

Hal tersebut, mungkin akan terjawab dengan rencana Legeslatif akan menggelar rapat Badan Musyarawah (Bamus, red) dimana salah satu agendanya terkait perubahan atas jabatan alat kelengkapan dewan.

"Memang diagendakan Jumat besok, digelar Bamus. Kami dari PKB yaa menurut saja, diberi kedudukan apa. Aturannya setelah PAN sebagai partai memiliki kursi terbanyak, kemudian PDIP dan sisanya PKB dan partai – partai lain nanti menyesuaikan," jelas KH. O'ing Abdul Muid Shohib, Wakil Ketua DPRD Kota Kediri dari Fraksi Kebangkitan Bangsa.

Meski sempat mendapat penolakan dari sejumlah anggota dewan, namun Ketua DPRD Kota Kediri, Kolifi Yunon .SE, telah memberikan lampu hijau jika memang dalam Bamus nanti disepakati perubahan atas jabatan alat kelengkapan. "Kita menurut saja asal sesuai aturan dan kourum," jelas Ketua DPD PAN Kota Kediri ini.

Hal tersebut juga dibenarkan Sekretaris Dewan, Rahmat Hari Basuki, bahwa agenda setelah digelarnya rapat komisi di sejumlah kota, Komisi A di Mataram NTB, Komisi B d Denpasar Bali dan Komisi C di Padang Sumatera Barat, akan digelar agenda Bamus.

"Memang sesuai jadwal, rapat komisi berakhir Selasa, selanjutnya Rabu mulai persiapan dan Jumat digelar Bamus," kata Rahmat. Disinggung terkait apakah semua anggota dewan turut dalam rapat komisi tersebut, Rahmat tidak berani berkomentar dengan dalih bukan kewenangannya.

"Maaf mas, jangan Tanya masalah kehadiran anggota dewan. Nanti saya jawab salah, kami hanyalah pelayan para anggota dewan, silahkan konfirmasi langsung kepada Ketua Dewan," jelas Sekretaris DPRD Kota Kediri. Hal ini menyangkut isu berkembang jika Ketua Komisi C menyempatkan diri ke luar negeri.

Sayangnya hingga berita ini diturunkan, Reza Darmawan belum bisa dihubungi, meski terdengar nada masuk dan sejumlah pesan terbaca, namun pengusaha muda yang bergerak di bidang alat – alat kesehatan dan cleaning service ini tidak berkenan menerima atau membalas pesan tersebut. (nng)
      Berita Daerah  :

      Berita Nasional :