Foto: dok. SMK Negeri 1 Ngasem

Kediri – majalahbuser.com, Dalam memperingati Dies natalis XIV, SMK Negeri 1 Ngasem kembali menggelar Kediri Exotic Carnival (KEC), atau sekarang dikenal dengan KCI (Kostum Carnival Internasional) dengan mengambil start di area Simpang Lima Gumul (SLG), tepatnya depan kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Kediri, dan finish di SMKN 1 Ngasem. Senin, 1/5/2023.

Acara yang diprakarsai wakasek kesiswaan SMKN 1 Ngasem, Samsul Dhuka dengan mentor dari Komunitas Malang Flower Carnival Agus Sunandar itu diikuti siswa-siswi dari sekolah se eks Karesidenan Kediri, masyarakat umum dari wilayah kabupaten/kota Kediri, juga peserta dari luar daerah seperti Jombang, Madiun, Blitar, Malang, dan Lumajang. Sedangkan dari SMKN 1 Ngasem sebagai tuan rumah menampilkan 56 peserta dengan karya terbaiknya.

Selaku ketua panitia, Samsul Dhuka dalam sambutannya mohon doa restu semoga acara Kediri Exotic Carnival ini bisa berjalan dengan baik dan lancar sampai finish di SMKN 1 Ngasem. Dia juga mengapresiasi siswa-siswi SMKN 1 Ngasem yang sanggup menjaga kebudayaan dan menjadikan Kediri Berbudaya.

Sementara, mentor dari Komunitas Malang Flower Carnival Agus Sunandar yang sekaligus sebagai ketua dewan juri, pada kesempatan itu menyatakan rasa bangganya atas terselenggaranya event ini.

Untuk diketahui, Agus Sunandar adalah salah satu figur yang membidani (lahirnya) kegiatan-kegiatan serupa di beberapa daerah. Ia berharap Carnival akan menjadi agenda budaya nasional apalagi saat ini sudah melewati masa pandemi, sehingga semua kegiatan sudah bisa dilakukan secara normal kembali.

Agus juga mengapresiasi SMKN 1 Ngasem yang usai lebaran berinisiatif langsung tancap gas menggelar kegiatan, padahal menurutnya yang lain belum ada kegiatan.

“Saya berharap kegiatan ini bisa berlangsung terus dan kualitasnya menjadi meningkat, peserta dan penonton akan menjadi lebih banyak karena kondisinya sudah normal kembali dan industri kreatif di Indonesia ini menjadi tulang punggung ekonomi bangsa,” katanya.

Foto: penampilan salah satu peserta Kediri Exotic Carnival 2023. (dok. SMK Negeri 1 Ngasem)

Sedangkan kepala SMKN 1 Ngasem, Bambang Eko, S.E, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang dimotori oleh Samsul Dhuka. Pihaknya juga memberikan sambutan khusus kepada dua tamu undangan yakni, eks kepala SMKN 1 Ngasem, Yuli Priyanto dan Gatot Sunarko

“Yang pertama kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun SMK Negeri 1 Ngasem yang ke-14, nah di tengah-tengah kita hadir Pak Yuli Priyanto ini sebagai pendiri SMK Negeri 1 Ngasem, yang kedua dalam rangka melaksanakan kurikulum merdeka, di mana dalam kurikulum merdeka kami dituntut untuk menghasilkan anak-anak yang memiliki karakter profil pelajar Pancasila yang didalamnya  ada 6 dimensi,” papar Bambang Eko dalam sambutannya.

“Salah satu dimensinya itu adalah menghasilkan anak-anak yang kreatif, nah maka Kediri Exotic Carnival ini adalah wadah kreativitas anak-anak, jadi kami tidak hanya memberikan kompetensi keahlian sesuai dengan bidangnya masing-masing, akan tetapi kami juga membekali anak-anak ini dengan karakter sifat-sifat yang baik, nah antara lain cinta budaya, cinta seni,” lanjutnya.

“Mudah-mudahan anak-anak kami nanti akan menjadi anak-anak yang di masyarakat itu sebagai pelaku-pelaku seni, pelaku-pelaku budaya, ada yang menjadi event organizer dan lain sebagainya, dan kepada anak-anakku sekalian semangat terus tunjukan bahwa kalian adalah siswa SMK negeri 1 Ngasem yang bisa membanggakan,” pungkasnya.

Pantauan majalahbuser.com, acara tersebut berjalan sangat meriah, aman dan sukses, ditandai dengan membludaknya ribuan penonton di sepantang rute pawai yang menyaksikan antusiasnya peserta saat berlenggak-lenggok dalam memperagakan busana hasil kreasinya.

Dan pada akhir acara, diketahui juara Kediri Exotic Carnival 2023 sebagai berikut:

Kejuaraan KEC Kategori Umum

  • Juara 1. 14 Aris Setyowati, A2 Collection Lumajang (The legent of Jagat Tanah Jawi)
  • Juara 2. 48.  W.A. Suwito Blitar (Lembu Suro)
  • Juara 3. 34. Devinta Yunia Young Art Kediri (Candi Bojang)
  • Harapan 1. 28. Santoso Pare Kediri (Buto Gadruk)
  • Harapan 2.46. Arta Omah Kreatif Bumi Ayu Malang (Naga Gini)
  • Harapan 3. 24 Nailatul Muna Fadhila Ruang Griya Mawar (Dewi Kilisuci). (pri/bsr1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang Kami | Pedoman Media Ciber | Disclaimer