Foto: Rakor Sosialisasi Keamanan dan Keselamatan Wisata Pantai. di Liur meeting dan convention Tulungagung. Rabu, 13/11.

Tulungagung – Semakin banyaknya Wisatawan Domestik maupun Manca Negara yang berkunjung ke beberapa kawasan Pantai yang ada diwilayah Tulungagung, karena mereka tertarik keindahan dan keelokan Pemandangannya, seperti misalnya Pantai Gemah dan pantai-pantai lainnya di Tulungagung.

Untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan para wisatawan, Pemerintah Kabupaten Tulungagung menggelar rakor dan sosialisasi keamanan dan keselamatan Wisata Pantai dalam rangka mitigasi bencana yang digelar di Liur meeting dan convention Tulungagung. Hari Rabu, 13/11.

Hal itu dianggap penting untuk memberikan rasa aman dan nyaman ketika para wisatawan berkunjung kekawasan tersebut, sekaligus menindak lanjuti peristiwa kecelakaan Laut yang terjadi dikawasan pantai beberapa waktu yang lalu.

Hadir pada acara itu, Sekda Tulungagung, Drs. Tri Hariadi, M.Si, yang sekaligus membuka acara tersebut. Dan juga dihadiri oleh Kapolres Tulungagung, Dandim 0807/Tulungagung, Basarnas Kabupaten Tulungagung, BPBD Tulungagung,  dan OPD Kabupaten Tulungagung.

Pada sambutannya, Sekda Tulungagung, Drs. Tri Hariadi, M.Si berharap, agar diterapkannya strategi keamanan dan keselamatan Wisata meliputi upaya pencegahan, dan prosedur pengaduan tindak pengamanan terhadap adanya gangguan keselamatan dan keamanan  Wisatawan serta memastikan kesiapan pengelola wisata Pantai akan fasilitas yang tersedia sehingga kenyamanan para pengunjung dapat terjamin. (unt/adv).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang Kami | Pedoman Media Ciber | Disclaimer