Foto: Bupati Gatut Sunu naik becak Listrik

Tulungagung – majalahbuser.com, Bupati Tulungagung, H. Gatut Sunu Wibowo, S.E., M.E., menyerahkan 200 unit becak listrik kepada para penarik becak yang berusia 60 tahun ke atas.

Para penarik becak Lansia itu dikumpulkan di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso, untuk menerima bantuan becak listrik inisiatif dari Presiden RI Prabowo Subianto yang penyalurannya melalui Yayasan Gerakan Solidaritas Indonesia, pada Hari Sabtu 10/01.

Bupati Tulungagung, Gatut Sunu menyampaikan ucapan selamat datang kembali kepada seluruh pengemudi becak dari berbagai wilayah di Kabupaten Tulungagung.

“Dalam seminggu terakhir, ini adalah kehadiran kedua di Pendopo, setelah beberapa hari yang lalu mengikuti pelatihan penggunaan becak listrik,” ujar Bupati Gatut Sunu.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Tulungagung dan seluruh masyarakat Tulungagung, Bupati Gatut Sunu menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Presiden Prabowo Subianto atas perhatian dan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat kecil, khususnya para pengemudi becak.

“Bantuan becak listrik ini juga merupakan wujud nyata keberpihakan negara kepada rakyat kecil, khususnya kepada pengemudi becak yang selama bertahun-tahun setia melayani masyarakat,” tambahnya.

Bupati Gatut Sunu berharap bantuan becak listrik ini benar-benar dimanfaatkan untuk menambah pendapatan keluarga dan tidak dipindah tangankan.

“Jangan diperjual-belikan. Ingat, bahwa becak listrik ini adalah amanah dari Presiden Prabowo Subianto, untuk membantu saudara semua, agar bisa meningkatkan pendapatan keluarga,” tegas Bupati

Hadir dalam acara itu, Perwakilan  Yayasan Gerakan Solidaritas Nasional (GSN), Ibu Nanik S Deyang beserta Tim Yayasan GSN Jawa Timur, Forkopimda Tulungagung, Para Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Tulungagung, dan  para penerima bantuan becak listrik dan tamu undangan lainnya. Bantuan becak listrik ini sangat diharapkan dapat membawa manfaat, keberkahan, serta peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat di Kabupaten Tulungagung. (unt/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang Kami | Pedoman Media Ciber | Disclaimer