Foto: PJ Bupati Tulungagung Heru Suseno memimpin Apel Besar ASN lingkup Pemkab Tulungagung. Rabu, 03/01/2024.

Tulungagung – majalahbuser.com, PJ bupati Tulungagung Dr. Ir. Heru Suseno, M.T. memimpin Apel Besar ASN lingkup Pemkab Tulungagung di halaman kantor Bupati Tulungagung. Rabu, 03/01/2024 pukul 07.30 wib.

Pada acara yang dihadiri ratusan ASN Lingkup Pemkab Tulungagung dan diisi dengan penyerahan Hadiah dan Piagam penghargaan kepada lembaga Sekolah yang memperoleh juara  lomba UKS  ini juga dihadiri Sekertaris Daerah Kabupaten Tulungagung  Drs. Sukaji, M.Si dan Kepala OPD terkait lingkup Pemkab Tulungagung.

Dalam sambutanya pada acara Apel Besar Ini PJ Bupati Tulungagung Dr. Ir. Heru Suseno, M.T kepada para ASN di lingkup Pemkab Tulungagung  diantaranya mengatakan, berkat kerja keras dari seluruh jajaran lingkup pemkab Tulungagung maka beberapa pelaksanaan kegiatan mengalami peningkatan penyerapan, dan tahun 2024 ini masih belum lengkap karena beberapa laporan juga masih belum selesai dan ini dipridiksi masih akan bisa naik lagi.

“Ini masih bisa berubah karena ada input data yang masih belum selesai tahun 2023 kita mampu mampu membelajakan anggaran tahun 2023 sebesar 90,88% dan itu masih bisa berubah dan masih bisa naik lagi dan kalau memang prideksi dari teman – teman BPKAD benar maka kita akan mencapai 92,75 % artinya ada perbaikan yang siknifikan dari tahun 2022,” Kata PJ Bupati Heru Suseno

“Dan ini tentunya berkat kerja keras dari seluruh ASN Lingkup Pemkab Tulungagung, dan yang membangakan kita adalah PAD kita telah melampaui target kita pada tahun 2022 dan ini berkat berbagai upaya yang dilakukan oleh ASN kita, dan kenaikan kita menjadi 106 % dari target yang ditentukan , artinya ada kenaikan pada pewndapatan asli daerah Kabupaten tulungagung, untuk itu sekali lagi kepada ASN lingkup Pemkab Disampaikabn terimakasih karena telah bekerja keras didalam masalah ini. “ lanjutnya.

Terkait dengan Pemilihan Umum yang sebentar lagi digelar maka kepada seluruh ASN Lingkup Pemkab Tulungagung PJ bupati  berharap untuk mensukseskan Pemilihan Umum yang sebentar lagi digelar. (Unt/Adv).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang Kami | Pedoman Media Ciber | Disclaimer