Kediri - majalahbuser.com, Perhelatan pesta Demokrasi sudah berakhir 09 Desember 2015 silam dan sudah memastikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih sebagai Pemimpin Kabupaten Kediri 5 (Lima) tahun kedepan. Dengan kesuksesan yang telah dicapai hari ini, Sabtu (06/2) KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Kediri menggelar acara Evaluasi dan Pembubaran Badan Penyelenggara Ad Hock dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kediri 2015.
Acara ini sangat sederhana tapi mengasyikkan karena bertempat di taman Wisata Agro Margomulyo Kawasan Wisata Gunung Kelud. Hadir dalam acara tersebut seluruh Forkopimda Kabupaten Kediri, Panwaslih Kabupaten Kediri dan seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sebanyak 208 undangan. Suatu kehormatan hadir pula Komisioner KPU RI Divisi Perencaan Program dan keuangan bapak Arief Budiman, SS, SIP, M.Si dan didampingi Ketua KPU Provinsi Jawa timur bapak Eko Sasmito, SH. MH.
Dalam sambutannya Ketua Komisioner KPU Kabupaten Kediri Sapta Andaru Iswara, Spt, MM mengatakan saya berterima kasih sedalam-dalamnya atas segala dukungan dan sinergi dari semua pihak yang telah mendukung setiap tahapan pemilukada sehingga terselenggara dengan sukses, lancar dan damai. Kepada Panitia Pemilhan Kecamatan (PPK) kalian semua adalah Pahlawan Demokrasi yang telah bekerja sepenuh hati untuk kelancaran Pemilukada Kabupaten Kediri 2015.
Berbeda dari biasanya kenapa saya memilih tempat di Wisata Gunung Kelud, karena tempat ini begitu mendunia dengan keindahanya, tidak salah jika saya mengambil tempat disini. ini sekaligus akan memperkenalkan Wisata Kabupaten Kediri kepada tamu dari luar kota yang hadir dalam acara ini. tambah Sapta
Setelah acara selesai dilaksanakan Komisioner KPU RI Arif Budiman, SS, SIP, MS.i disuguhi Buah Durian asli dari Gunung Kelud yang rasanya sungguh lezat. Bersama Forkopimda Kabupaten Kediri Arief Budiman membelah durian sendiri yang dihabiskan bersama-sama. Setelah dahar durian seluruh rombongan menyempatkan diri untuk melihat keindahan wisata Gunung Kelud dari dekat.
"Durian ini sangat lezat sekali. Daging buahnya legit, ditambah rasa manis pahitnya yang khas sekali. Saya dengar durian ini akan ikut lomba dalam Festival Durian di desa Medowo Kecamatan Kandangan 14 Pebruari 2016 mendatang. Pasti akan mampu bersaing dengan durian yang lain." Ungkap Arief Budiman.
Melihat keindahan alam yang begitu mempesona Arief Budiman beserta rombongan sangat kagum dan terkesima melihat fenomena alam Gunung Kelud. Melihat Ketakjuban Gunung Kelud tidak henti-hentinya meminta foto dengan latar belakang Gunung Kelud.
Arief Budiman, SS, SIP, MS.i mengatakan selama ini saya hanya bisa melihat di televisi saja, setelah melihat aslinya ternyata Gunung Kelud itu sungguh indah dan mengagumkan. saya tidak rugi jauh-jauh datang ke Kabupaten Kediri untuk melihat Keindahan Gunung Kelud. Saya pasti akan datang kesini lagi dan mengajak keluarga, saudara dan teman-teman untuk berwisata di Gunung Kelud. (adv).