Informasi tersebut disampaikan seorang penyidik dari Direktorat IV Narkoba dan Kejahatan Terorganisir Mabes Polri, dengan anggukan kepala, Sabtu, (12/03/2011), di Gedung Badan Narkotika Nasional (BNN), Cawang, Jakarta Timur.
Sementara Andika sang vokalis, Dodhy, gitarisnya dan Izzy keyboard, juga Bebe gitarisnya serta Tama, basisnya semua memakai narkoba.
"Dari semua personil, hanya drumernya saja yang tidak positif menggunakan narkoba," ucapnya.
Saat ditangkap, dari tangan mereka, barang bukti berupa ganja seberat 20 sampai 40 gram sudah diamankan.
Personel Kangen band ditangkap tadi pagi, sekitar pukul 02.30 WIB di base camp-nya, di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.
"Mereka habis pulang manggung di daerah Bekasi. Ditangkep di tempat mereka, kawasan Cibubur," ungkapnya.
Penyidik tersebut menuturkan polisi sudah melakukan pengintaian personel band ibu kota itu. Pengintaian itu dilakukan berdasarkan informasi yang terkumpul.
Inilah kesepuluh inisial para personel Kangen Band dan sejumlah kru yang ditangkap polisi di base camp-nya, di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.
Inisial tersebut antara lain, A, dua orang; B, dua orang; J, satu orang; N, satu orang; S, dua orang; Z, satu orang; dan V, satu orang.
Informasi itu disampaikan oleh Kabag Humas Badan Narkotika Nasional (BNN) Sumirat, Sabtu, (12/03/2011), di kantornya.
Personel Kangen Band dan krunya itu ditangkap dini hari, Sabtu, (12/03/2011), sekitar pukul 02.30 WIB. Mereka ditangkap di base camp-nya, setelah pulang manggung di Bekasi.
Dari lokasi tersebut, ditemukan barang bukti sekitar kurang lebih 40 gram ganja kering dan tiga pot ganja setinggi 4 sentimeter.
Menurut Sumirat, saat ditangkap tidak mereka sama sekali tidak mengonsumsi barang haram tersebut. Namun, pihak kepolisian tetap melakukan tes urine terhadap mereka. (tribunnews)