Bupati Haryanti Serahkan Bantuan Dana Purna Bhakti
Kediri - majalahbuser.com, Pemkab Kediri menunjukkan kepeduliannya terhadap perangkat desa. Kemarin, Bupati Haryanti menyerahkan bantuan dana purna bhakti kepada perangkat desa yang sudah purna tugas baik karena pensiun atau meninggal dunia. Bantuan dana yang diserahkan di pendopo kabupaten itu sebagai ucapan terima kasih kepada para perangkat desa yang sudah mengabdi dengan baik.
”Saya mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu perangkat desa yang sudah mengabdi dengan baik sampai pensiun, bantuan dana ini tidaklah seberapa dibandingkan dengan pengabdian bapak dan ibu selama ini, semoga bantuan ini bermanfaat” kata Bupati Haryanti dalam sambutannya kemarin.
Dalam kesempatan itu, Bupati Haryanti juga mengatakan bahwa pengabdian kepada masyarakat tidak hanya dapat dilakukan ketika menjabat sebagai perangkat desa saja, tetapi juga bisa dilakukan meskipun sudah pensiun. Dia juga mengajak agar para perangkat desa yang sudah purna tugas untuk memberdayakan UKM yang ada di lingkungannya masing – masing untuk mengisi waktu luang setelah pensiun dari tugas.
Di depan puluhan perangkat desa yang hadir, Bupati Haryanti mengatakan, bahwa pemkab kediri terus berusaha memajukan sektor pertanian, karena lebih dari 70% rakyat Kabupaten Kediri adalah petani. Dia mencontohkan bahwa di Kecamatan Kepung, para petani telah berhasil membuat beberapa alat pertanian yang sangat bermanfaat, seperti alat pembuatan bibit tanaman, alat penyemprotan pupuk dsb.
Sementara itu, Kepala BPMD Satirin yang hadir pada acara pemberian bantuan dana purna bhakti kemarin mengungkapkan, bahwa pemberian bantuan dana purna bhakti ini merupakan ide dari Bupati Haryanti sendiri, Haryanti juga yang menggagas ide pemberian tambahan penghasilan dan jaminan kesehatan untuk perangkat desa.
Untuk diketahui, pemberian bantuan dana purna bhakti kemarin dihadiri 26 perangkat desa. Total selama tahun 2010, pemkab kediri telah memberikan bantuan dana purna bhakti kepada 1 orang kades dan 91 orang perangkat desa. Untuk kades mendapatkan dana sebesar 4 juta dan perangkat desa 3 juta.
Pemberian bantuan dana purna bhakti tersebut tak lepas dari visi dan misi Bupati Haryanti yang ingin mewujudkan terwujudnya masyarakat Kabupaten Kediri yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, cerdas, sehat, mandiri, tenteram dan sejahtera yang berbasis pada lima sektor utama pembangunan yaitu : pendidikan, kesehatan, pertanian, perindustrian-perdagangan dan pariwisata yang didukung oleh penyelenggaraan pemerintahan yang professional. [mabrur/adv]