Welcome to Our Website   www.majalahbuser.com
copyright . 2015 @ majalahbuser.com
Kediri - Dinas Pertanian Kota Kediri, Jawa Timur, mengajak masyarakat di Kediri, untuk gemar makan ikan, sebagai upaya meningkatkan gizi masyarakat.
    
"Kami terus promosikan gemar makan ikan, sebab ikan ini gizinya sangat dibutuhkan anak-anak, karena mengandung zat omega tiga," kata Kepala Dinas Pertanian Kota Kediri Semeru Singgih di Balai Kota Kediri, Minggu. 4/12.
    
Ia mengatakan, kegiatan gemar makan ini melibatkan pelajar dan masyarakat umum di Kediri. Acara ini dikemas dengan jalan santai serta makan olahan ikan secara bersama-sama.
    
Ia menyebut, sebenarnya tingkat kesadaran masyarakat di Kediri cukup baik, dengan sudah tinggi konsumsi makan ikannya. Namun, diharapkan gemar makan ikan tersebut juga lebih baik lagi.
Terlebih lagi, produksi ikan air tawar di Kediri cukup melimpah. Pada 2015, produksi ikan air tawar rata-rata 70 ton dengan berbagai jenis, misalnya ikan lele, gurami, nila, serta sejumlah jenis ikan lainnya.
"Kalau secara produksi, ikan di Kediri cukup besar. Produksi yang paling besar adalah ikan lele, dimana tahun lalu hingga 120 ton," paparnya.
    
Selain ikan air tawar, ikan air laut gizinya juga tinggi. Di Kediri, ikan air laut juga mudah didapat dan harganya pun terjangkau oleh masyarakat, yang bisa dibeli di berbagai pasar tradisional di Kediri.
    
Pihaknya berharap, dengan kegiatan gemar makan ikan tersebut, semakin mengetuk tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan, terutama gizi anak-anak, sebab mereka adalah generasi penerus bangsa.
    
Sementara itu, Irul, salah soorang peserta kegiatan itu mengaku senang senang. Ia mendapatkan banyak inspirasi, dengan berbagai macam olahan ikan.
    
"Kegiatan ini cukup menarik. Saya mendapatkan banyak inspirasi, salah satunya tentang beragam olahan ikan," kata Irul.
    
Dalam acara itu, selain pemaparan berbagai materi pentingnya makan ikan, juga ada pameran berbagai macam olahan ikan. Masyarakat pun dapat mencicipi olahan makan itu, sebab juga ada yang digoreng di lokasi kegiatan. (adv/humas)
Minggu, 4 Desember 2016

Pemkot Kediri Ajak Masyarakat Gemar Makan Ikan
      Berita Nasional :

      Berita Daerah  :